Muratara/MLM, " - Lembaga Kesejahteraan Sosial ( LKS ) Yayasan Rehabilitasi Narkoba Rumah Asa Silampari mengadakan kegiatan outbound Residensial korban penyalahgunaan Napza pada LKS Yayasan Rumah Asa Silampari Lubuk Linggau, Musi Rawas, Musi Rawas Utara.
Kegiatan berlangsung di eks Kompi Lubuk Linggau, dengan tema "Satukan energi ciptakan momen dalam pemulihan" yang diikuti oleh 56 Residensial dan 39 Pendamping Rehsos di LKS yayasan Rumah Asa silampari
Hadir Dalam kegiatan tersebut Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial Dinas Sosial Kota Lubuk Linggau H. Fahmi Zuhriansyah, SH, Penyuluh Sosial Ahli Muda Beni Alirat Sutra, Pendamping Rehsos Restu Ernada, S. Sos, mewakili Kepala Dinas Sosial, hadir juga tamu undangan lainnya diantaranya Badan Narkotika Nasional Lubuk Linggau, Badan Narkotika Nasional Kabupaten Musi Rawas , Bapas Wilayah Muratara, Satuan Reskrim Narkoba Polres Lubuk Linggau, Kodim 0406 diwakili Koramil 10 Lubuk Linggau, Dinas Sosial Kabupaten Musi Rawas, Dinas Sosial Kabupaten Musi Rawas Utara. selasa 10 desember 2024
Ketua Umum LKS Yayasan Rumah Asa Silampari , Tomi Lesmana, SE dalam sambutannya mengatakan kegiatan diikuti oleh Residensial di tiga wilayah kerja (LKS)
"Kegiatan ini diikuti oleh Residensial di tiga wilayah (LKS) Rumah Asa Silampari yaitu Lubuk Linggau, Musi Rawas, Musi Rawas Utara, (MLM) kegiatan outbound ini bertujuan bukan untuk permainan atau game saja.
Akan tetapi memberikan penguatan dan keterampilan fisik serta penguatan mentalitas Residensial, dan juga menjalin silaturrahim antara pengurus dan Residensial di tiga wilayah kerja yayasan, juga memberikan motivasi, edukasi, spirit, dan kemandirian bagi para Residensial, Kata Tomi Lasmana.
Kegiatan dengan tema "satukan energi ciptakan momentum pemulihan" adalah giat tahunan yang diselenggarakan setiap 6 bulan sekali guna untuk memacu semangat para residen yang sedang menjalankan proses pemulihan di rumah asa silampari," Sambung Ibu Ani Kisnawai sebagai Kordinator Kegitan.
Terpantau kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Damdin 0406/LLG , diwakili Capt. Mariono selaku Danramil 10 Kota Lubuk linggau memberikan apresiasi, karena giat ini sangat mereka dukung agar para residensial bisa Pulih, Produktif dan Religius. Kegiatan berlangsung dengan sukses hingga selesai.
(Tim: ) .